Berikut ialah contoh proposal usaha kolam ikan lele di Balikpapan, Barang kali dapat bermanfaat:
Analisa Usaha Pembesaran Ikan Lele Sangkuriang di Kolam Terpal
A. Asumsi
2. Wadah pemeliharaan yang digunakan adalah kolam terpal berukuran 4m x 3m sebanyak 16 buah.
3. Padat tebar benih adalah 100 ekor/m2 dengan ukuran benih 5 - 7 cm
4. Pakan tambahan diperlukan dengan korversi 1 Kg : 1,2 Kg (dibutuhkan 1,2 Kg pakan untuk pertambahan bobot badan 1 Kg lele)
5. Derajat SR 90%
6. Ukuran panen ikan lele 1 Kg sebanyak 7 ekor
7. Target Produksi per periodenya sebesar 2.469 Kg atau 154 Kg /minggu
B. Biaya
1. Biaya Tetap
- Sewa lahan (ukuran 960 m2) : Rp. 2.500.000,- ( 1 tahun)
- 16 Kolam terpal pembesaran
(Ukuran 4m x 3m x 1m) @ Rp.750.000,- : Rp. 12.000.000,- ( 2 tahun)
- Rumah Jaga : Rp. 2.000.000,- ( 5 tahun)
- 1 set alat produksi : Rp. 500.000,- ( 1 tahun)
- Sumur Bor & Pompa Air : Rp. 8.000.000,- ( 5 tahun)
- Pagar Keliling : Rp. 5.000.000,- ( 5 tahun)
Total Biaya Tetap : Rp. 30.000.000,-
2. Biaya Operasional (4 bulan)
- Benih Lele 19.200 ekor @Rp.350,- : Rp. 6.720.000,-
- Pakan 2.962 Kg @ Rp.6.000,- : Rp. 17.772.000,-
- Tenaga kerja 1 orang
@Rp. 700.000,- /bulan : Rp 2.800.000,-
Total Biaya Operasional : Rp. 27.292.000,-
3. Biaya Total
Biaya total = Biaya tetap + Biaya Operasional
= Rp. 30.000.000,- + Rp. 27.292.000,-
= Rp. 57.292.000,-
4. Biaya Variable Per Kg
Adalah biaya yang dikeluarkan untuk memproduksi satu kilogram lele sangkuriang sbb:
Biaya Variabel = Biaya operacional / Jumlah Produksi
= Rp. 27.292.000,- / 2.469 Kg
= Rp. 11.054 ,- / ekor
C. Penerimaan dan Laba
1. Penerimaan
Penerimaan = Volume Produksi x Harga Jual
= 2.469 Kg x Rp.18.000,-
= Rp. 44.442.000,-
2. laba per tahun
a. Penerimaan per tahun = Penerimaan per periode x 3 periode
= Rp. 44.442.000,- x 3
= Rp. 177.768.000,-
b. biaya operasional per tahun = biaya operacional per periode x 3 periode
= Rp. 27.292.000,- x 3
= Rp. 81.876.000,-
c. Pengeluaran per tahun = biaya operacional/period + biaya tetap/thn
= Rp. 81.876.000,- + Rp. 12.000.000,-
= Rp. 93.876.000,-
d. Laba Pertahun = Penerimaan /thn – Pengeluaran/thn
= Rp. 177.768.000,- – Rp. 92.876.000,-
= Rp. 83.892.000,-
Tidak ada komentar:
Posting Komentar